Piala Thomas dan Uber 2014

Tim Thomas Indonesia Lawan Malaysia di Semifinal, Tim Uber Terhenti

| dilihat 1516
 
 
 
JAKARTA, AKARPADINEWS.Com - Tim Thomas Indonesia bertemu Malaysia di babak semifinal Piala Thomas 2014 pada Jumat (23/5), di New Delhi.  Sukses itu diraih usai menekuk tim Korea dengan skor 3-2. Sedangkan, Tim Uber harus puas menyerah di perempatfinal dari  tim Uber India, 3-0, Kamis malam.
 
Dan, Simon Santoso adalah penyelamat karena penentun kemenangan  bagi Indonesia. Ketika Indonesia memiliki poin sama 2-2. Simon yang turun di partai kelima, menjadi pahlawan dengan menyumbangkan poin atas Soo Hwang Jong, 21-12, 22-20. Namun di saat-saat genting, Simon menunjukkan levelnya sebagai salah satu pemain top dunia. Meskipun dia sempat kedodoran di game pertama. 
 
Di babak semifinal yang akan berlangsung Jumat (23/5), tim Thomas Indonesia akan berhadapan dengan Malaysia. Tim Negeri Jiran melaju ke semifinal dengan mengalahkan Denmark 3-1. Babak semifinal pool atas mempertemukan tim Thomas Cina dan Jepang.
 
Sebelumnya, tim Uber Indonesia harus terhenti di babak perempatfinal lantaran dikalahkan tim Uber India, 0-3. Kekalahan tiga poin berurutan ini menghentikan dua partai berikutnya. 
 
 
Partai seru ditunjukkan tunggal kedua Indonesia, Bellaetrix, di mana dia berupaya menekan lawan, sehingga terjadi kejar menejar poin ketika di game ketiga, saat kedudukan 15-15. Bella terus merupaya mencuri angka, namun partai yang begitu ketat tersebut diakhiri lawan, Shindhu P.V, dengan skor 25-23.
 
Selanjutnya, pasangan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari yang turun di partai ketiga, tak berhasil menahan laju Jwala Gutta/Ashwini Ponnappa, 18-21, 18-21. Indonesiapun menyerahdari tuan rumah, 0-3.
 
 
 
Berikut hasil pertandingan babak perempat final antara tim Thomas Indonesia melawan Korea , Kamis (22/5):
 
Tommy Sugiarto vs Son Wan Ho 21-23, 22-24
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong 21-15, 17-21, 21-19
Dionysius Hayom Rumbaka vs Lee Dong Keun 21-17, 21-16
Angga Pratama/Rian Agung Saputro vs Kim Ki Jung/Kim Sa Rang 14-21, 21-10, 13-21 
Simon Santoso vs Soo Hwang Jong 21-12, 22-20
 
Hasil  pertandingan babak perempatfinal antara tim Uber Indonesia melawan India (0-3, Kamis (22/5):
 
Linda Wenifanetri vs Saina Nehwal 17-21, 10-21
Bellaetrix Manuputty vs Sindhu P. V 16-21, 21-10, 23-25
Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari vs Jwala Gutta/Ashwini Ponnappa 18-21, 18-21
Adriyanti Firdasari vs Thulasi P. C (tidak dimainkan)
Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah vs Saina Nehwal/Sindhu P. V (tidak dimainkan)
 
Editor : Nur Baety Rofiq
 
Sporta
07 Jul 23, 08:50 WIB | Dilihat : 1157
Rumput Tetangga
Selanjutnya
Polhukam
19 Apr 24, 19:54 WIB | Dilihat : 35
Iran Anggap Remeh Serangan Israel
16 Apr 24, 09:08 WIB | Dilihat : 228
Cara Iran Menempeleng Israel
14 Apr 24, 21:23 WIB | Dilihat : 245
Serangan Balasan Iran Cemaskan Warga Israel
Selanjutnya