Setahun Majalah BUMN Insight

Referensi Utama Pengambil Keputusan BUMN

| dilihat 2775

AKARPADINEWS.COM |  MAJALAH BUMN Insight yang terbit pertama kali Oktober 2014, menggelar syukuran setahun majalah tersebut di De’Cost VIP – Jalan Abdul Muis, Selasa (10/11/15). Majalah yang diterbitkan PT Aspirasi Komunika Utama (AKU), itu merupakan referensi utama para pengambil keputusan BUMN. PT AKU sendiri didirikan oleh Forum Humas BUMN.

Majalah dengan sesanti Dinamika Kinerja dan Kontribusi itu, meski masih berusia setahun, menurut anggota Presidium Forum Humas BUMN – Soesi Susetyaningsih, telah menjadi bacaan utama yang memadai bagi kalangan insan BUMN. Refleksi kinerja BUMN, ada di majalah ini.

“Atas nama Forum Humas BUMN saya  berharap, BUMN Insight menjadi anak yang sholeh,”  ujar Soesi sambil berkelakar, disambut tawa undangan yang sebagian terbesar merupakan kalangan humas BUMN.

Acara syukuran yang gayeng, itu berlangsung santai.  Kurnadi Gularso – Direktur Utama PT AKU dalam kesempatan berbicara, menjelaskan, majalah BUMN Insight tengah berusaha menempa diri sebagai majalah bisnis utama. Meski berusia relatif muda, Direksi beserta seluruh jajaran redaksi dan manajemen bisnis majalah ini, terus berusaha meningkatkan kualitas.

Untuk meningkatkan pelayanan kepada pembaca dan keperluan komunikasi insan BUMN, majalah BUMN Insight tengah berkembang secara multimedia dan multi platform.  Termasuk dalam mengembangkan berbagai forum bisnis. Antara lain, menggelar marketing club BUMN bekerjasama dengan majalah Marketeer dan MarksPlus pimpinan ahli marketing Hermawan Kertajaya. Titik beratnya adalah melayani keperluan komunikasi insan BUMN.

Sejumlah praktisi humas BUMN, termasuk beberapa kepala komunikasi perusahaan BUMN yang hadir dalam syukuran 1 Tahun BUMN Insight mengemukakan, majalah ini, meski baru, telah berhasil merebut hati insan BUMN. Terutama karena performanya yang konsistem memberikan  informasi edukatif dan edukasi informatif kepada pembacanya.

DIRUT PT AKU, KURNADI GULARSO : BUMN INSIGHT TERUS BERUSAHA MENINGKATKAN KUALITAS

Kurnadi mengemukakan, sebagai majalah yang melayani insan BUMN, dengan sendirinya majalah BUMN Insight tak bisa melepaskan dirinya dari pengembangan konten dan format yang sesuai dengan perkembangan kinerja seluruh BUMN. Apalagi, Dewan Redaksi majalah ini terdiri dari Presidium Forum Humas BUMN. Mantan Sekretaris Perusahaan Adhi Karya, ini menyampaikan visi dan misi BUMN Insight sebagai majalah BUMN terdepan. Setiap nomor, majalah ini menampilkan isu-isu aktual terkait BUMN.

Kendati merupakan majalah yang mengupas BUMN, majalah ini juga menarik sebagai referensi bagi kalangan bisnis pada umumnya. Terutama kalangan yang bermitra dengan BUMN, termasuk kalangan pemerintah dan parlemen. Sejumlah rubrikasi penting menjadi andalan majalah ini, seperti : Kebijakan, Aksi korporasi, Info Utama, Kinerja, Kerja, Analisis, Titik Balik, Marketing Insight, Perspektif, Kultura, PR Corner, Leadership, Info Khusus, dan lainnya.

Sejumlah pakar dengan berbagai bidang keahlian, menjadi penulis tetap di majalah ini. Antara lain: Zaim Uchrowi, Nani Subarto, Rhenald Kasali, Andi Ilham Said, dan lain-lain.

Membaca majalah ini, sisik melik BUMN terasa sampai ke hal paling detil. Ibarat kata, untuk mengenal secara mendalam BUMN sebagai korporasi milik negara, ada di majalah ini. Dari nomor ke nomor penerbitan majalah ini, terasa upaya yang dilakukan redaksi dan manajemen bisnis.

Di luar aktivitas penerbitan, manajemen majalah ini berhasil menggelar BUMN Marketeers Awards  (BUMA) 2015, yang digelar September 2015 lalu. Kegiatan yang didukung oleh MarkPlus Inc – Hermawan Kertajaya, itu menilai berbagai eksekusi aksi korporasi maupun taktik di bidang marketing. Khasnya, terkait dengan New Policy, New Focus, New Opportunity.

Ajang BUMN Marketeers Awards tersebut merupakan sarana bagi BUMN untuk unjuk taktik dan strategi perusahaan masing-masing di bidang marketing. Dengan demikian,  diharapkan BUMN akan semakin terpacu meningkatkan daya saing perusahaan. Tak hanya ajang kompetisi, forum semacam ini digelar majalah BUMN Insight sebagai ajang berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan menghadirkan berbagai panelis dari kalangan ahli.

Dalam perbincangan santai sambil lunch di acara syukuran, itu mengemuka berbagai pemikiran inovatif  dan transformatif untuk pengembangan majalah ini ke depan. Dengan bahasa terang, Kurnadi membuka ruang interaksi antara pengelola majalah ini dengan kalangan insan BUMN dalam mengembangkan gagasan kreatif ke depan. Khasnya dalam upaya memenuhi hasrat dan keinginan pembaca mengenali lebih dalam tentang aksi korporasi dan perkembangan BUMN.

DIRUT PT AKU MEMBERIKAN TUMPENG KEPADA IBU SOESI SUSETYANINGSIH - ANGGOTA PRESIDIUM DAN RIANA - DIREKTUR EKSEKUTIF FORUM HUMAS BUMN

Majalah dengan tampilan khas dan berwatak elegan dan mencerminkan transformasi yang sejak awal dirancang oleh Pemimpin Redaksi Hadi M. Djuraid, itu kini diperkuat dengan pakar komunikasi yang sudah malang melintang di dunia media (surat kabar dan televisi) Riza Primadi, yang menempa diri di BBC London – sebagai Pemimpin Umum.

Kendati demikian, untuk meningkatkan kualitasnya dan memperteguh posisinya sebagai referensi utama para pengambil keputusan manajemen BUMN dan insan BUMN keseluruhan, banyak pekerjaan rumah yang menunggu. Antara lain, meningkatkan kualitas untuk mendorong khalayak pembaca berlangganan dan menjadikannya referensi utama. Karenanya, majalah ini mesti berjuang lebih kreatif menempatkan dirinya sebagai bacaan utama dan pertama kalangan BUMN. Memberikan nilai baru terkait dengan profesionalisme berbasis kompetensi para pengelola aksi korporasi BUMN.

Majalah ini juga dihatapkan menjadi inspirasi yang selalu dapat memicu inovasi, mengembangkan sinergi, sehingga dengan sendirinya mendorong mitra kerja dan mitra usaha dengan sukacita menjadikannya sebagai media utama untuk mengabarkan kinerja. Untuk itu, maka majalah ini dengan sendirinya harus menjadi majalah terpercaya, yang seluruh isi materinya membawa maslahat dan manfaat.

Benar kata Kurnadi, majalah ini menjadi mitra utama BUMN dalam mempertegas branding masing-masing BUMN di seluruh sektor. Paling tidak, majalah ini menjadi mitra utama dalam membangun kesadaran kolektif untuk menjadikan BUMN sebagai sokoguru utama perekonomian nasional, untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Media yang mampu menjadi sahabat elegan bagi BUMN | Bang Sem

 

Editor : sem haesy
 
Sporta
07 Jul 23, 08:50 WIB | Dilihat : 1096
Rumput Tetangga
Selanjutnya
Seni & Hiburan
03 Des 23, 14:05 WIB | Dilihat : 432
Kolaborasi Pelukis Difabel dengan Mastro Lukis
29 Sep 23, 21:56 WIB | Dilihat : 1503
Iis Dahlia
09 Jun 23, 09:01 WIB | Dilihat : 1322
Karena Lawak Chia Sekejap, Goyang Hubungan Kejiranan
Selanjutnya